Senin, 26 Juni 2023

The Fed Akan Kerek Suku Bunga, Kurs Dollar Rupiah Kembali 15,000

Pergerakan Dollar Rupiah diperkirakan akan bergerak dalam kisaran 14,970 - 15,070 pada minggu ini. Terdapat beberapa sentimen pasar merespon langkah The Fed ke depan terkait suku bunga acuan USD

Adanya kekhawatiran pelaku pasar terkait hasil testimoni dari Chairman The Fed Jerome Powell masih cukup terasa, dimana Powell menyatakan bahwa kemungkinan besar kenaikan suku bunga acuan sebanyak 2 kali pada tahun ini akan dibutuhkan. Hal tersebut langsung membuat pasangan mata uang USD/IDR kembali menyentuh 15,000

Sementara itu bursa saham Wall Street minggu lalu ditutup seluruhnya negatif, dengan S&P500 ditutup turun sebesar 0.77%, Nasdaq melemah 1.01%, dan Dow Jones terdepresiasi 0.65%. Di sisi lain, yield US Treasury 10Yr ditutup turun ke level 3.74% (-5 bps).

Memang masih ada kontradiksi di internal Federal Reserve. Salah satu pejabat The Fed, Raphael Bostic, menyatakan bahwa The Fed seharusnya tidak perlu menaikkan suku bunga acuannya di tahun ini, karena kenaikkan suku bunga acuan berpotensi melemahkan kekuatan ekonomi AS.

Hal yang menjadi sorotan pelaku pasar pada pekan ini yaitu terdapat beberapa komentar yang akan diutarakan oleh beberapa petinggi bank sentral di seluruh dunia, antara lain Chairman The Fed Jerome Powell dan Presiden European Central Bank (ECB) Christine Lagarde. Selain itu, terdapat beberapa rilis data antara lain Durable Goods Order, New Home Sales, Personal Spending dan Personal Income.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar